Tutorial Penggunaan Aplikasi Mendeley Desktop untuk mengelola referensi kutipan atau citasi artikel ilmiah

Hai Sobat Blog, terimakasih sudah mengunjungi blog saya yang sederhana ini. Pada pembahasan sebelumnya saya telah membagikan tutorial instalasi Aplikasi Mendeley Desktop. Kurang lengkap rasanya tanpa tutorial penggunaan aplikasi tersebut. Nah, untuk pembahasan kali ini saya akan membahas tentang bagaimana menggunakan aplikasi mendeley desktop?. Pembahasan ini agak sedikit panjang, kalian bisa lho menyiapkan beberapa camilan ataupun minuman ringan untuk menemani dalam menjelajah pembahasan ini. Let's Start!

C. Penggunaan Aplikasi Mendeley Desktop
1. Silahkan jalankan Aplikasi Mendeley Desktop, lalu masuk dengan akun yang anda miliki. jika belum silahkan lihat tutorial ini.

2. setelah login anda akan masuk ke halaman utama aplikasi mendeley desktop. ketika anda menjalankan aplikasi ini, anda akan ditampilkan jendela selamat datang dan akan menampilkan bahwa anda belum meng-instal Citation Plugin for Microsoft Word. anda dapat meng-instal dengan memilih instal now. Selanjutnya anda dapat pilih close atau anda dapat ceklis do not show pada kiri bawah jika anda tidak ingin menampilkan jendela tersebut ketika menjalankan aplikasi ini.

3. Pada tampilan utama, ada beberapa menu toolbar yang dapat kalian akses, beberapa diantaranya adalah Add (memasukan file/folder), Folder (membuat folder pada aplikasi), Related (mencari referensi yang berhubungan dengan artikel yang dipilih), Sync (sinkronisasi library), Help (membuka halaman bantuan).

4. Aplikasi ini dapat digunakan untuk nenambahkan kutipan pada artikel. untuk mengatur format kutipan anda dapat memilih menu View - Citation Style. Jika format kutipan yang akan digunakan tidak ada, anda dapat memilih more style.

Ketika anda memilih more style akan muncul jendela Citation Style. Installed adalah format kutipan yang sudah ter-instal pada aplikasi mendeley anda. Get More Style adalah koleksi format kutipan yang dapat anda instal pada aplikasi mendeley desktop. Use this style untuk memilih format yang digunakan.
Anda dapat memasukan nama format kutipan yang akan anda instal pada aplikasi mendeley anda.

5. Untuk menambahkan referensi pada library aplikasi mendeley anda, dapat memilih menu Add. Ada beberapa pilihan dalam menambahkan referensi pada library, add files menambahkan referensi dalam bentuk file, add folder menambahkan referensi dalam bentuk folder (file sudah berada pada folder), Watch Folder seperti add folder hanya saja pada watch folder referensi akan secara otomatis ditambahkan ketika pada folder yang digunakan terjadi penambahan file referensi. Add Entry Manually untuk menambahkan referensi secara manual (hanya data referensinya saja). 
ketika anda memilih Add Entry Manually, maka akan ditampilkan jendela New Document. anda dapat mengisi data referensi yang akan digunakan seperti Type, Author, Title dan isian laiinya.

  
berikut contoh Add Entry Manually untuk menambahkan referensi dari buku. Isian yang harus di isi adalah:
Type : Book
Title : Dreamweaver CS5 PHP-MySQL untuk Pemula
Author : Madcoms
Year : 2011
Publisher : Andi Offset
City : Yogyakarta
Edition (jika ada) : 1


6. Ada satu cara selain cara diatas untuk menambahkan referensi pada aplikasi anda, yaitu pada menu Literature Search. Menu ini akan mencari secara online referensi yang anda butuhkan hanya dengan mamasukan judul atapun penulis dari referensi yang anda ingin tambahkan.
Ketika referensi yang anda cari ditemukan, anda dapat memilih referensi tersebut dan pilih save referensi disebelah kanan untuk menambahkan pada aplikasi mendeley anda. File dari referensi tersebut dapat anda cari melalui laman google scholar

7. Tampilan ketika referensi berhasil ditambahkan pada aplikasi mendeley anda.


D. Cara Melakukan Kutipan Pada Microsoft Word

Untuk melakukan kutipan referensi pada Microsoft Word yang sudah terintegrasi dengan aplikasi mendeley desktop dapat dilakukan dengan cara berikut.

1. Posisikan kursor pada akhir kalimat yang anda ingin cantumkan kutipan, lalu pilih menu Reference. Sebelum melakukan kutipan, pastikan kembali format kutipan yang akan digunakan. untuk menambahkan format kutipan pada point no 4 diatas.
jika format kutipan sudah dipilih, anda dapat memilih insert citation. untuk memasukan kutipan anda dapat mengetik author atau judul referensi yang anda akan gunakan. go to mendeley untuk melihat daftar referensi yang anda miliki.
 
Anda dapat memasukan lebih dari satu referensi dalam satu kutipan dengan menggunakan cara yang sama seperti kutipan pertama. Jika sudah pilih OK

2. Selanjutnya, kutipan akan secara otomatis ditambahkan pada dokumen anda, tepat dikursor yang anda letakkan. Kutipan dengan menggunakan Aplikasi Mendeley Desktop akan terblok ketika di klik,

3. Menambahkan halaman pada kutipan dengan cara menambahkan :hal pada sebelah tahun. contoh: (brawijaya, 2017) -> (brawijaya, 2017:13)
setelah menambahkan halaman, anda dapat klik di sembarang tempat. Kemudian akan muncul jendela keep citation edit?. Silahkan anda pilih Keep Manual Edit.


E. Membuat Daftar Pustaka pada Microsoft Word

Salah satu kemudahan ketika melakukan kutipan menggunakan Aplikasi Mendeley Desktop adalah dalam hal pembuatan daftar pustaka. Plugin Aplikasi Mendeley Desktop yang sudah di-instal pada poin 2 di awal, memungkinkan anda membuat daftar pustaka secara otomatis berdasarkan referensi yang anda gunakan dalam kutipan. Hal yang perlu diperhatikan adalah Kutipan dan Daftar Pustaka harus dalam Dokumen Word yang sama. Contoh: BAB I, BAB II, BAB III dan Daftar Pustaka harus berada dalam satu dokumen yang sama. Setelah ketentuan tersebut terpenuhi anda dapat membuat daftar pustakan dengan memilih menu Reference - insert bibliography,


Selesai sudah tutorial instalasi dan penggunaan Aplikasi Mendeley Desktop dalam mengelola referensi kutipan atau citasi artikel ilmiah. Saya mohon maaf jika ada kesalahan dalam penulisan, semoga artikel ini dapat membantu sobat blog dalam menunjang penulisan artikel ilmiah ataupun karya ilmiah.

- Terimasih sudah mengunjungi blog saya -

Tutorial Instalasi Aplikasi Mendeley (aplikasi citasi artikel ilmiah)


Hai Sobat Blog, pernah tidak sih kalian kesulitan ketika melakukan kutipan baik itu mencari referensi penunjang tulisan kalian (baik itu tugas akhir ataupun skripsi) ataupun bingung ketika melakukan kutipan hingga penyusunan daftar pustaka?. Nah pas sekali kalau begitu, pada kali ini saya akan membahas sedikit tentang aplikasi yang biasa digunakan dalam melakukan kutipan (citasi) dalam menyusun karya ilmiah baik itu kalian menyusun tugas akhir, skripsi, tesis ataupun disertasi. Kutipan atau citasi merupakan hal yang wajib ada ketika membuat karya ilmiah berbentuk tulisan, karena kutipan ataupun citasi merupakan referensi penunjang ataupun penguat teori-teori yang digunakan bahkan untuk menunjang penelitian yang sedang dilakukan. Untuk menunjang kutipan ataupun citasi, kalian dapat menggunakan sebuah Aplikasi yang biasa digunakan dalam mengelola referensi-referensi yang digunakan dalam penulisan karya ilmiah dan nantinya dari referensi yang dimiliki tidak lagi membuat bingung ketika akan melakukan kutipan. Aplikasi tersebut adalah Aplikasi Mendeley. Pada artikel ini saya akan membagikan tutorial instalasi aplikasi mendeley dan nanti akan dilanjutkan pada artikel berikutnya untuk cara penggunaan aplikasi mendeley.

A. Instalasi Aplikasi Mendeley

1. Anda dapat mengunduh Aplikasi Mendeley Desktop melalui website resmi di URL: https://www.mendeley.com/download-desktop/

2. Setelah di unduh, anda dapat langsung menginstal program yang sudah di unduh hingga proses instalasi selesai.


 

 3. Setelah proses instalasi selesai, anda dapat memilih tombol finish untuk menyelesaikan proses instalasi sekaligus menjalankan aplikasi mendeley desktop


B. Registrasi Akun Mendeley Desktop

1. Ketika menjalankan aplikasi mendeley, anda akan disuguhkan tampilan jendela login untuk dapat masuk ke tampilan utama. apabila anda belum memiliki akun Aplikasi Mendeley Desktop, anda dapat melakukan registrasi dengan memilih tombol register pada posisi kiri bawah. Pastikan anda terhubung dengan jaringan internet.  

2. Anda akan diteruskan ke web browser dengan URL registrasi id.elsevier.com/xxxxxxx. anda akan diminta memasukan email aktif yang ada miliki. lalu pilih continue

3. Selanjutnya, anda akan diminta memasukkan nama depan, nama belakang dan password. silahkan masukan sesuai data diri anda. lanjutkan dengan memilih tombol register


4. Selanjutnya akan tampil jendela konfirmasi bahwa registrasi anda berhasil dan anda telah terdaftar, lalu pilih continue to mendeley. selajutnya anda akan diminta untuk mengisi Current Role dan Field of Study yang mendefinisikan peran anda atau profesi anda. Jika anda tidak ingin mengisi, anda dapat memilih skip this step

5. Selesai, Anda dapat menjalankan aplikasi mendeley dan login dengan akun yang telah anda buat.

note:
Akun mendeley digunakan untuk menyimpan semua referensi yang telah anda masukan pada aplikasi mendeley. ketika anda menjalankan aplikasi mendeley dan terhubung ke internet maka secara otomatis akun mendeley akan melakukan sinkronisasi library menyesuaikan dengan library referensi yang telah tersimpan pada akun anda.

Demikian untuk tutorial instalasi Aplikasi Mendeley Desktop. selanjutnya untuk tutorial penggunaan Aplikasi Mendeley Desktop.


- Terimasih telah berkunjung pada Blog saya -

Tutorial menambahkan preview file PDF pada laman blogger blog (iframe)

Artikel ini dibuat dikarenakan kendala yang saya alami ketika ingin menampilkan preview file PDF pada blog saya. Setelah tanya-tanya ke Mbah Gugel (Google), akhirnya dapet juga caranya untuk menampilkan preview file PDF pada blogger blog. Untuk itu artikel ini dibuat agar teman-teman yang mengalami hal serupa bisa mencoba menerapkannya. Sebelum memulainya pastikan file PDF yang akan ditampilkan sudah diupload di Google Drive, karna akan menggunakan fitur dari Google Drive untuk menampilkan preview-nya.

Tahap Pertama,
silahkan login pada akun google drive anda, lalu pilih file PDF yang akan ditampilkan. (perhatikan gambar berikut)

berikutnya akan dilakukan pengaturan agar file PDF dapat terpublish secara umum, silahkan pilih icon 3 titik di kanan atas, lalu pilih share. silahkan klik get shareable link pada pojok kanan atas jendela pop-up. Lalu akan muncul pilihan Link sharing on, silahkan klik pada pilihan Link Sharing on lalu pilih more. Ketika muncul jendela pop-up, silahkan pilih On - Public on the web lalu klik save setelah itu klik done.




berikutnya pilih kembali icon 3 titik dikanan atas, pilih open in new window. kemudian file PDF tersebut akan terbuka di jendela baru (tab baru). pilih kembali icon 3 titik pada jendela tersebut, lalu pilih Embed Item. Kemudia silahkan copy script HTML yang ada pada jendela Embed Item tersebut.



Tahap kedua,
Silahkan login pada laman akun blogger blog, lalu buat postingan baru atau pilih postingan yang akan di-edit. pada toolbar, pilih HTML. kemudian paste script HTML yang anda dapatkan dari laman Google Drive anda.

untuk kembali ke mode sebelumnya silahkan klik compose pada toolbar sebelah tombol HTML.
setelah selesai silahkan di pratinjau/preview jika sudah sesuai bisa di-simpan dan publikasi.

* * *
selamat mencoba dan semoga membantu 
* * *


Paper Submission For Cyber And IT Service Management (CITSM) 2018


Cyber And IT Service Management (CITSM) 2018 merupakan salah satu seminar internasional bereputasi dan untuk prosidingnya terindeks scopus. Ditahun 2018 ini, seminar CITSM akan diadakan di provinsi Sumatera Utara, di Hotel INNA Prapat.

Pada kesempatan ini, saya memiliki target untuk bisa lolos seleksi karya ilmiah pada seminar ini. Saya telah melakukan submit untuk paper yang saya ajukan pada seminar CITSM 2018. Adapun judul paper yang saya ajukan adalah Improving The Accuracy of Neural Network Technique with Genetic Algorithm for Cervical Cancel Prediction.


semoga paper saya ini bisa lolos dalam seleksi untuk bisa diseminarkan di CITSM 2018.

Sosialisasi Calon Sertifikasi Dosen Perguruan Tinggi Swasta Dilingkungan Kopertis Wilayah III


09 Maret 2018, Kopertis Wilayah III menyelenggarakan Sosialisasi Calon Sertifikasi Dosen Perguruan Tinggi Swasta Dilingkungan Kopertis Wilayah III yang bertempat di Aula Birawa, Hotel Bidakara, Gatot Subroto, Jakarta. Sosialisasi ini ditujukan untuk dosen yang masuk kategori calon serdos yang telah masuk kategori D3. Sosialisasi ini diisi oleh beberapa narasumber yang bertujuan untuk memberikan paparan mekanisme serta ketentuan-ketentuan terkait dengan seleksi sertifikasi dosen. para narasumber juga memberikan tips dan trik untuk bisa lolos dalam seleksi sertifikasi dosen. Diakhir acara dibuka sesi tanya jawab diperuntukan untuk para peserta yang kurang paham atau ingin mengajukan pertanyaan terkait dengan seleksi sertifikasi dosen tersebut.

Alhamdulillah dengan adanya sosialisasi ini dapat membuka wawasan untuk hal-hal apa saja yang harus dilakukan agar dapat lulus dalam seleksi sertifikasi dosen. Semoga saya bisa lulus sertifikasi dosen periode I tahun 2018. Aamiin







Penerapan Metode Waterfall Dalam Sistem Informasi Bank Sampah Berbasis Web


Karya Ilmiah telah dipublikasikan dalam Jurnal Ilmu Pengetahuan Dan Teknologi Komputer STMIK Nusa Mandiri, Vol 3 No 2 Februari 2018, E-Issn: 2527-4864

link
download


Sertifikasi Test Kompetensi Dasar & Test of English Proficiency (PLTI)

Salah satu persyaratan dalam pengurusan Sertifikasi Dosen (Serdos) adalah memiliki sertifikasi kompetensi dasar dan sertifikasi kemampuan bahasa inggris. Pada tanggal 17 Februari 2018, saya mengikuti ujian untuk kedua sertifikasi tersebut, yakti TKDA & TOEP dari penyelanggara tes yaitu Pusat Layanan Tes Indonesia (PLTI)